-->

Ciri-ciri Tumbuhan Sebagai Makhluk Hidup dan Ciri-ciri Kerajaan Tumbuhan

Posted by on 11 October 2017 - 1:00 PM

Edukiper.com - Ciri-Ciri Pada Tumbuhan. Tumbuhan merupakan salah satu bentuk atau jenis makhluk hidup. Seperti halnya manusia dan hewan, tumbuhan juga menunjukkan beberapa ciri-ciri yang membedakannya dengan benda mati. Sebagian besar tumbuhan memiliki klorofil atau zat hijau daun yang berfungsi sebagai media penciptaan makanan untuk proses fotosintesis. Itu sebabnya, dalam suatu ekosistem, tumbuhan berperan sebagai produsen yang mampu menghasilkan makanannya sendiri. Pada kesempatan ini, edukiper akan merangkum beberapa ciri-ciri umum tumbuhan.

Tumbuhan merupakan organisme yang tergabung dalam kingdom atau kerajaan tumbuhan yang disebut plantae. Organisme yang mampu melakukan proses fotosintensis umumnya digolongkan sebagai tumbuhan. Untuk melakukan fotosintesis, tumbuhan memerlukan bantuan cahaya matahari.

Melalui proses fotosintesi, tumbuhan mampu menghasilkan makanannya sendiri dengan menggunakan klorofil untuk menjalani proses fotosintesis dan menghasilkan kanji. Sel tumbuhan memiliki beberapa perbedaan dengan sel hewan termasuk keberadaan dinding sel dalam sel tumbuhan yang membuat batang tumbuhan keras.

Berikut beberapa ciri-ciri umum pada kerajaan tumbuhan (plantae) :
1). Merupakan organisme multiseluler yang bersifat eukariotik
2). Dapat menghasilkan makanannya sendiri (autotrof)
3). Memiliki zat hijau daun dan dapat berfotosintesis
4). Terdapat dinding sel yang disusun oleh selulosa
5). Tidak dapat berpindah secara bebas (statisioner)
6). Dapat berkembangbiak secara s3ksual atau as3ksual.

Ciri-ciri Umum Tumbuhan

Ciri-ciri tumbuhan

Meskipun ciri-ciri makhluk hidup secara umum adalah sama, namun ada beberapa perbedaan yang signifikan antara tumbuhan dan hewan. Perbedaan tersebutlah yang menjadi pembeda antara tumbuhan dan makhluk hidup lainnya.

#1 Membutuhkan Makanan
Sama seperti manusia dan hewan, tumbuhan juga membutuhkan nutrisi untuk kelangsungan hidupnya. Hanya saja sebagian besar tumbuhan merupakan organisme yang dapat menghasilkan makanannya sendiri atau disebut organisme autotrop.

Tumbuhan merupakan makhluk hidup yang dapat membentuk makanan sendiri melalui proses fotosintesis. Melalui proses tersebut, tumbuhan mampu menghasilkan bahan organik dari zat anorganik. Proses ini berlangsung dengan adanya klorofil dan bantuan cahaya matahari.

Bahan dari proses fotosintesis adalah CO2 dari udara dan H2O dari dalam tanah serta daun yang mengandung klorofil yang akan membentuk amilum. Fotosintesis berlangsung di kloroplas dan hasil proses ini berupa karbohidrat dan oksigen.

#2 Melakukan Respirasi
Dalam bernafas tumbuhan menggunakan mulut daun atau stomata yang merupakan lubang kecil pada daun untuk bernafas atau mengambil oksigen. Selain itu, oksigen juga dapat masuk melalui lentisel yang terdapat pada kulit cabang dan ranting.

#3 Bergerak
Meskipun tidak berpindah tempat secara aktif layaknya hewan, namun tumbuhan juga menunjukkan ciri-ciri berupa gerakan. Gerakan yang terjadi pada tumbuhan bersifat statisioner dan cenderung dipengaruhi oleh adanya rangsangan, misalnya rangsangan cahaya, sentuhan, dan sebagainya.

Karena pergerakan pada tumbuhan bersifat pasif, maka tumbuhan memerlukan penyesuaian atau adaptasi secara fisik terhadap perubahan lingkungan. Hal yang sama juga akan cenderung dilakukan tumbuhan saat menghadapi gangguan dari luar.

#4 Mengalami Pertumbuhan
Tumbuh dan berkembang merupakan salah satu ciri makhluk hidup yang paling mudah diamati. Tumbuhan mengalami pertumbuhan sama seperti makhluk hidup lainnya. Dimana pertumbuhan pada pada tumbuhan diawali dari buah yang tumbuh menjadi semai yang selanjutnya tumbuh menjadi pohon dewasa.

Pertumbuhan dan perkembangan pada tumbuhan juga dipengaruhi oleh beberapa faktor yang secara umum dibagi menjadi dua kelompok, yaitu faktor internal dan faktor eksternal. Faktor internal meliputi gen dan hormon sedangkan faktor eksternal meliputi air, udara, suhu, kelembaban, nutrisi, dan sebagainya.

#5 Berkembang Biak
Untuk mempertahankan jenisnya, makhluk hidup akan berkembang biak begitupula tumbuhan. Secara umum, tumbuhan berkembang biak melalui proses reproduksi generatif atau pun reproduksi vegetatif. Tumbuhan dapat berkembang biak melalui biji, tunas, umbi, rhizoma, stek dan lain-lain.

#6 Peka Terhadap Rangsangan
Sama halnya seperti hewan dan manusia, tumbuhan juga termasuk makhluk hidup yang peka terhadap rangsangan. Tumbuhan juga dapat memberi tanggapan jika menerima suatu rangsangan. Sebagai salah satu contoh, daun putri malu yang akan mengatup jika disentuh.

#7 Melakukan Eksresi
Selain sebagai alat untuk bernafas, mulut daun atau stomata yang berupa lubang kecil di daun pada tumbuhan juga merupakan alat pengeluaran pada tumbuhan. Alat pengeluaran lainnya adalah lentisel pada batang. Melalui lubang ini tumbuhan mengeluarkan limbah gas, oksigen, karbondioksida, dan uap air.

Demikianlah pembahasan singkat mengenai ciri-ciri tumbuhan secara umum. Jika artikel yang anda baca bermanfaat, silahkan bagikan kepada teman anda melalui tombol share di bawah ini.Terimakasih.

0 comments :

Post a Comment