Edukiepr.com - Ciri-ciri Hewan Vertebrata dan Pembagian Hewan Bertulang Belakang. Apa yang dimaksud dengan hewan vertebrata? Sebutkan klasifikasi atau pengelompokan hewan bertulang belakang! Secara garis besar, pengelompokan hewan disusun berdasarkan ada tidaknya tulang belakang. Hewan dibagi menjadi dua kelompok, yaitu Vertebrata dan Invertebrata.
Vertebrata adalah kelompok hewan bertulang belakang sedangkan invertebrata adalah kelompok hewan tidak bertulang belakang. Secara umum, hewan bertulang belakang memiliki ruas-ruas tulang yang tersusun dari leher hingga ekor.
Ciri lain dari hewan bertulang belakang adalah memiliki otak yang tersimpan dalam tulang tengkorak, memiliki sistem peredaran darah berupa jantung dan pembuluh darah, memiliki kerangka tubuh di dalam tubuh, dan susunan saraf terdiri dari otak dan sumsum tulang belakang.
Ciri-ciri mamalia antara lain : memiliki kelenjar susu, memiliki rambut atau bulu di kulitnya, berdarah panas, bernafas dengan paru-paru, memiliki emat ruang dalam jantungnya, berkembang biak dengan cara melahirkan, dan mengalami perkembangan otak besar.
#2 Kelompok Amfibi
Amfibi adalah golongan hewan bertulang belakang yang mampu hidup di dua tempat, yaitu di darat dan di air. Beberapa hewan yang tergolong amfibi antara lain katak, kodok, salamander, dan sebagainya.
Ciri-ciri amfibi antara lain : dapat hidup di dua tempat, berdarah dingin, bernafas dengan insang saat di air dan bernafas dengan paru-paru atau kulit saat di darat, memiliki kulit tipis dan berlendir, dan berkembangbiak dengan cara bertelur dan pembuahan nya terjadi di luar tubuh induk.
Baca juga : Pembahasan Soal tentang Klasifikasi Makhluk Hidup.
Ciri-ciri aves antara lain : memiliki sayap untuk terbang, memiliki paruh yang bervariasi, memiliki bulu pada kulitnya, bernafas dengan paru-paru, berdarah panas, dan berkembang biak dengan cara bertelur.
#4 Pisces (Ikan)
Pisces adalah kelompok hewan bertulang belakang yang hidup di air dan memiliki insang. Berdasarkan tempat tinggalnya, ikan dibedakan menjadi ikan laut, ikan sungai, dan ikan payau. Beberapa contoh ikan antara lain gabus, lele, sepat, nila, gembung, tongkol, dan sebagainya.
Ciri-ciri pisces antara lain : hidup di air, memiliki sisik di bagian luarnya, berdarah dingin, bernafas dengan insang, dan berkembang biak dengan cara bertelur.
#5 Reptilia (Reptil)
Reptilia adalah kelompok hewan bertulang belakang yang merayap. Beberapa hewan yang tergolong reptil antara lain buaya, ular, kadal, komodo, bunglon, kura-kura, iguana, dan sebagainya.
Ciri-ciri reptil antara lain : secara umum memiliki sisik pada kulitnya, berdarah dingin, bergerak dengan cara melata atau merayap, bernafas dengan paru-paru, dan berkembang biak dengan cara bertelur.
Demikianlah pembahasan singkat tentang klasifikasi hewan bertulang belakang (vertebrata) dan ciri-cirinya. Jika artikel ini bermanfaat, silahkan bagikan kepada teman anda melalui tombol share yang tersedia. Terimakasih.
Vertebrata adalah kelompok hewan bertulang belakang sedangkan invertebrata adalah kelompok hewan tidak bertulang belakang. Secara umum, hewan bertulang belakang memiliki ruas-ruas tulang yang tersusun dari leher hingga ekor.
Ciri lain dari hewan bertulang belakang adalah memiliki otak yang tersimpan dalam tulang tengkorak, memiliki sistem peredaran darah berupa jantung dan pembuluh darah, memiliki kerangka tubuh di dalam tubuh, dan susunan saraf terdiri dari otak dan sumsum tulang belakang.
#1 Mamalia (Hewan Pemamah biak)
Mamalia adalah hewan yang pemamah biak yang umumnya disebut juga sebagai hewan menyusui. Beberapa hewan yang tergolong mamalia antara lain sapi, kerbau, harimau, kambing, dan sebagainya. Ikan paus, meskipun disebut ikan tetapi merupakan hewan mamalia.Ciri-ciri mamalia antara lain : memiliki kelenjar susu, memiliki rambut atau bulu di kulitnya, berdarah panas, bernafas dengan paru-paru, memiliki emat ruang dalam jantungnya, berkembang biak dengan cara melahirkan, dan mengalami perkembangan otak besar.
#2 Kelompok Amfibi
Amfibi adalah golongan hewan bertulang belakang yang mampu hidup di dua tempat, yaitu di darat dan di air. Beberapa hewan yang tergolong amfibi antara lain katak, kodok, salamander, dan sebagainya.
Ciri-ciri amfibi antara lain : dapat hidup di dua tempat, berdarah dingin, bernafas dengan insang saat di air dan bernafas dengan paru-paru atau kulit saat di darat, memiliki kulit tipis dan berlendir, dan berkembangbiak dengan cara bertelur dan pembuahan nya terjadi di luar tubuh induk.
Baca juga : Pembahasan Soal tentang Klasifikasi Makhluk Hidup.
#3 Kelompok Aves (Burung)
Aves atau burung adalah kelompok hewan bertulang belakang yang memiliki sayap dan sebagian besar dapat terbang dengan sayap tersebut. Beberapa contoh hewan yang tergolong aves antara lain burung, ayam, burung unta, itik, entok, dan sebagainya.Ciri-ciri aves antara lain : memiliki sayap untuk terbang, memiliki paruh yang bervariasi, memiliki bulu pada kulitnya, bernafas dengan paru-paru, berdarah panas, dan berkembang biak dengan cara bertelur.
#4 Pisces (Ikan)
Pisces adalah kelompok hewan bertulang belakang yang hidup di air dan memiliki insang. Berdasarkan tempat tinggalnya, ikan dibedakan menjadi ikan laut, ikan sungai, dan ikan payau. Beberapa contoh ikan antara lain gabus, lele, sepat, nila, gembung, tongkol, dan sebagainya.
Ciri-ciri pisces antara lain : hidup di air, memiliki sisik di bagian luarnya, berdarah dingin, bernafas dengan insang, dan berkembang biak dengan cara bertelur.
#5 Reptilia (Reptil)
Reptilia adalah kelompok hewan bertulang belakang yang merayap. Beberapa hewan yang tergolong reptil antara lain buaya, ular, kadal, komodo, bunglon, kura-kura, iguana, dan sebagainya.
Ciri-ciri reptil antara lain : secara umum memiliki sisik pada kulitnya, berdarah dingin, bergerak dengan cara melata atau merayap, bernafas dengan paru-paru, dan berkembang biak dengan cara bertelur.
Demikianlah pembahasan singkat tentang klasifikasi hewan bertulang belakang (vertebrata) dan ciri-cirinya. Jika artikel ini bermanfaat, silahkan bagikan kepada teman anda melalui tombol share yang tersedia. Terimakasih.
0 comments :
Post a Comment