-->

KUMPULAN SOAL TENTANG BAHAN KIMIA INDUSTRI, PERTANIAN DAN KESEHATAN

Posted by on 22 July 2017 - 7:52 AM

Edukiper.com - Penggunaan Bahan Kimia di Bidang Industri, Pertanian, dan Kesehatan. Kumpulan model soal pilihan berganda bidang studi kimia untuk SMP tentang penggunaan bahan kimia di bidang industri, pertanian, dan kesehatan. Kumpulan soal ini sengaja disusun untuk membantu murid mencapai berbagai kompetensi dasar dalam materi ini seperti mengidentifikasi berbagai produk industri, perlengkapan pertanian, dan produk kesehatan yang menggunakan bahan kimia.

(Soal 1) Semen merupakan salah satu produk industri yang banyak digunakan. Bahan baku pembuatan semen adalah...
A. Pasir kuarsa
B. Lateks
C. Belerang
D. Batu gamping
Jawaban : D

(Soal 2) Dalam dunia kedokteran, unsur radioaktif digunakan untuk berbagai pengobatan. Kobal-60 memancarkan sinar gamma yang dapat mengobati penyakit...
A. Influenza
B. Mata
C. Diare
D. Kanker
Jawaban : D

(Soal 3) Berikut ini adalah bahan-bahan untuk membuat kertas, kecuali...
A. Kayu
B. Kapas
C. Belerang
D. Bambu
Jawaban : C

(Soal 4) Berikut ini merupakan berbagai produk yang menggunakan bahan kimia di bidang pertanian, kecuali ...
A. Dekongestan
B. Pupuk
C. Pestisida
D. Fungisida
Jawaban : A

(Soal 5) Bubur homogen kertas ditambahkan zat-zat kimia, seperti tawas, kaolin, dan tapioka bertujuan untuk hal-hal di bawah ini, kecuali...
A. Merapatkan pori-pori
B. Menebalkan kertas
C. Melicinkan permukaan
D. Menambah kekuatan
Jawaban : B

(Soal 6) Petani menggunakan pupuk urea agar tanamannya tumbuh baik dan hasil panennya melimpah. Penggunaan pupuk urea dilakukan untuk menambahkan unsur hara...
A. Unsur H
B. Unsur C
C. Unsur N
D. Unsur O
Jawaban : C

(Soal 7) Sama seperti semen, cat merupakan salah satu produk industri menggunakan bahan kimia yang cukup banyak digunakan. Bahan baku pembuatan cat adalah...
A. Pasir kuarsa
B. Lateks
C. Belerang
D. Batu gamping
Jawaban : B

(Soal 8) Bahan baku pembuatan kaca adalah...
A. Pasir kuarsa
B. Lateks
C. Belerang
D. Batu gamping
Jawaban : A

(Soal 9) Belerang merupakan zat kimia yang terdapat dalam keadaan bebas di alam. Belerang digunakan sebagai bahan dasar pada pembuatan...
A. Asam sulfat
B. Asam klorida
C. Soda api
D. Amonia
Jawaban : A

(Soal 10) Gas yang digunakan sebagai bahan baku pembuatan amonia adalah gas...
A. Oksigen
B. Karbondioksida
C. Klorin
D. Nitrogen
Jawaban : D

0 comments :

Post a Comment